Jumat, 24 September 2021

Menulis Opini Dari Film HER

 

1.      Pandangan anda terhadap OS1

 

Di jaman yang semakin canggih  teknologi informasi dan komunikasi yang berkembang saat sekarang. kehidupan manusia yang bermula kesederhanaan kini menjadi kehidupan yang bisa di kategorikan sangat maju. segala sesuatu dapat di selesaikan dengan cara-cara yang praktis. Dunia informasi saat ini seakan tidak bisa terlepas  dari teknologi. teknologi informasi dan komunikasi adalah salah satu yang bermanfaat untuk mempermudah semua aspek kehidupan manusia. Penggunaan teknologi informasi dan komunikasi oleh masyarakat menjadikan dunia teknologi yang semakin lama semakin canggih,  hal ini di sebabkan karena semakin hari semakin cepatnya mengakses informasi dalam kehidupan, seperti contoh dalam film yang saya nonton berjudul “HER”  menceritakan tentang masa depan dengan kemajuan teknologi dimana teknologi menjadi salah satu bagian penting dalam kehidupan. salah satu nya dalam bidang teknologi komunikasi membuat manusia semakin meningkatkan cara komunikasinya. contohnya berbagai macam media untuk berkomunikasipun ada untuk memudahkan kita berinteraksi, seiring dengan perkembangan zaman teknologi internet sudah menjadi kebutuhan bagi masyarakat. hal ini yang menghadirkan os1 sistem operasi yang di lengkapi kecerdasan buatan, tentang dampak positif maupun negatif dari sistem operasi kecerdasan buatan meskipun di dalam filem “HER” saya mengira lebih banyak sisih negatifnya dibandingkan positifnya, tetapi saya tidak menyalahkan dari perkembangan teknologi ini. semua ini kembali lagi kepada diri kita sendiri untuk menggunakan teknologi yang lebih baik dan bijak sebagaimana mestinya. dan salah satu dampak buruk penggunaan teknologi dalam kehidupan sepertih contonya dalam film ‘’HER’’ di mana pemeran utama melakukan hubungan percintaaan dengan perangkat lunak salah satu hal yang melawan kehendak membuat theodore kembali merasakan kecewa yang amat berat karena dia tidak akan selamanya bisa bersama.  

 

2.      Dampak Sosial jika OS1 digunakan dalam kehidupan sehari-hari

 

kemajuan zaman teknologi ini memang akan terus semakin menciptakan inofasi-inofasi terbaru dan sangat menarik. dengan berbagai temuan teknologi kecerdasan buatan os1 tentu saja kehidupan dan peradapan manusia akan terus bergerak ke arah yang lebih baik dari masa ke masa. Dimana berbagai kegiatan dan pekerjaan dalam kehidupan sehari-hari  semakin muda dilakukan dan dapat berjalan berdampingan dalam kehidupan sehari-hari bahkan tanpa membutuhkan banyak tenaga. Dimana teknologi  kecerdasan buatan ini mampu memahami dan menganalisis dengan mempelajari data yang dirancang secara khusus. Salah satu bukti yang menunjukkan hal ini adalah penggunaan teknologi kecerdasan buatan dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya Siri, Bixby, Cortana, Robin, Google Asisten, kecerdasan buatan ini atau sering disebut juga dengan istilah artificial intellegence merupakan teknologi mesin yang dibuat mirip seperti pola pikir manusia pada umumnya. Salah satu kecerdasan buatan yang banyak digunakan masyarakat saat ini adalah mesin pencarian atau search engine yang hampir ada disetiap aplikasi software seperti contoh yang saya jelaskan diatas. Dalam hal ini mempermudah kita dan dapat membantu mencari apapun yang ingin diketahui, baik informasi maupun produk yang kita cari. ini adalah salah satu contoh kecerdasan buatan dimana mesin ini pun mampu memahami dan menganalisis dengan mempelajari data yang telah dirancang secara khusus, mulai dari media komunikasi, aplikasi belanja online, hingga pencarian lokasi wilayah. Mesin dengan kecerdasan buatan dapat mengingat pola perilaku manusia dan beradaptasi sesuai dengan preferensi mereka. Mesin dapat mengambil contoh dan belajar dari apa yang mereka lihat dengan meningkatkan kecermatan kesimpulan dimasa depan. Mesin ini bisa cerdas karena beberapa kombinasi yang dihasilkan dari data yang dia hasilkan melalui kumpulan data yang sebelumnya telah dipelajari.

 

3.      Jika anda sebagai Theodore apa yang seharusnya anda lakukan?

Jika saya menjadi theodore, apa logika saya bisa menerima jika manusia jatuh cinta dengan sebuah barang atau mesin seperti cintanya seorang lelaki terhadap wanita? Mungkin iya saya akan menerima logika tersebut, karena apa saja bisa terjadi dan terwujudkan. Bahkan dalam urusan percintaan sekalipun. sebenarnya ini tidak masuk akal, karena Tuhan telah menciptakan pasangan dengan jenis masing-masing. Tentu saja tidak ada yang bisa diharapkan dari sebuah mesin. Theodore adalah seorang manusia sedangkan samantha adalah sebuah mesin, tentu itu adalah hal yang sangat tidak masuk akal. Salah satu sifat buruk yang dimiliki theodore adalah selalu mengharapkan pasangannya tidak berubah seperti pertama kali ketemu. sebenarnya kita bisa mengambil pelajaran kalau dalam setiap hubungan pasti ada saja yang namanya perubahan. karena itu, kita diharuskan untuk saling mengerti dan menerima satu sama lain. Sedangkan theodore disini tidak bisa menerima jika samantha adalah sebuah mesin operating system yang didesain selalu berkembang dengan cepat.  karena sifat theodore ini juga lah yang membuat mereka tidak bisa bersatu karena keduanya tidak bisa berkembang bersama karena mereka memiliki sifat yang berbeda. Samantha yang memilih selalu berkembang sedangkan theodore memilih untuk tetap seperti begitu. Sebuah hubungan tidak akan berjalan dengan baik jika hanya satu pihak yang berusaha. Kita tidak boleh terus berpikir kalau dunia akan terus berputar disekitaran kita dan kita juga harus mau berusaha aktif bekerja. Jika saya menjadi theodore, mungkin saya akan memikirkan apa saja yang terjadi atau dampak apa saja yang akan saya dapatkan kedepannya jika terus-terusan seperti begini. Tentu saja ini sangat tidak baik dan tidak akan berjalan terus sesuai dengan apa yang kita harapkan.

 

 

4.      Pandangan Kita terhadap Siri, Bixby, Cortana, Robin, Google Asisten terhadap OS1.

 

§  Siri adalah asisten pribadi pintar yang membantu kita dalam menyelesaikan segala sesuatu cukup dengan memerintahkannya. Kita dapat menggunakan suara untuk mengirim pesan, menelpon, dan banyak lagi. kekurangan siri adalah siri tidak seperti perangkat lunak pada umumnya karena mengharuskan kita mengingat kata kunci dan memerintahkan sesuatu tertentu. Siri mengerti caraa berbicara kita seperti biasa dan siri akan menanyakan sesuatu jika memerlukan informasi lebih lanjut untuk menyelesaikan tugas. Sayangnya siri juga tidak mengerti semua bahasa, hanya ada beberapa bahasa yang dapat digunaka seperti Amerika serikat, inggris,australia, jerman, jepang, kanada, cina, hongkong, italia, korea, meksiko, spanyol, swiss dan taiwan.

§  Bixby adalah layanan asisten virtual dengan kecerdasan artificial intellegence (AI) yang dikembangkan dan tersedia di perangkat Samsung. Aplikasi ini bisa mempelajari dan menyimpan semua preferensi yang kita buat, yang mana jika nanti kita melakukan sesuatu yang sudah dipelajari oleh Bixby, aksesnya akan jadi lebih cepat. Bixby sendiri bisa dipakai dengan berbagai cara. Perintahnya bisa diberikan melalui sentuhan, suara, atau dengan mengetiknya. sayangnya Bixby tidak ada disemua perangkat samsung, Bixby hanya ada dibeberapa perangkat samsung tertentu. Seperti pada Samsung Galaxy S series, Samsung Galaxy Z series, Samsung Galaxy Note Series dan beberapa samsung lainnya.

§  Cortana adalah asisten virtual yang ditanamkan kedalam Windows Phone 8.1, Fitur ini mirip dengan Google Now dan Siri milik Apple. Nama Cortana berasal dari seri permainan video Halo, yang merupakan permainan ekslusif di Xbox dan Windows. Cortana dapat membantu pengguna untuk mengatur jadwal, memahami suara natural tanpa harus memaksa pengguna untuk memasukkan perintah tertentu, dan menjawab pertanyaan-pertanyaan dengan menggunakan informasi yang diperoleh dari Bing, misalnya memperoleh informasi keadaan cuaca, keaaan lalu-lintas, skor olahraga, dan biografi. Cortana juga menggunakan sebuah fitur spesial yang dinamakan dengan “NoteBook”. Fitur ini secra otomatis akan mendapatkan data serta ketertarikan pengguna dan menyesuaikan informasi pribadi yang tidak perlu diketahui oleh Cortana. Cortana hanya tersedia di telepon dengan Windows Phone 8.1, dan dibeberapa negara/kawasa. Beberapa fitur Cortana juga mungkin tidak tersedia disemua negara atau wilayah, Jika Cortana tidak tersedia atau kalian tidak ingin menggunakannya, kalian masih dapat menggunakan fungsi ucapan pada telepon kalian. Cortana juga belum support pada Bahasa Indonesia.

§  Robin seperti perintah suara yang terdapat pada fitur Siri dan Waze. Aplikasi ini dirancang khusus untuk menjadi asisten saat berkendara. Aplikasi ini dapat memberikan petunjuk saat kalian berkendara menuju tempat yang kalian mau datangi. Tetaapi, beberapa pihak yang telah mencoba aplikasi ini mengatakan Robin tidak dapat berjalan dengan baik di beberapa perangkat, Seperti HTY MyTouch 4g dan HTC Evo 4G LTE. Tetapi untuk pengendara, ini merupakan perbaikan dari Dragon Go, perintah suara yang beragam diaktifkan dengan bahasa pilihan untuk pengguna Android.

§  Google Assistant adalah asisten virtual yang didukung oleh kecerdasan buatan dan berkembang oleh Google yang terutama tersedia di perangkat seluler dan perangkat rumah pintar. Tidak seperti Google Now, Google Assistant awalnya memulai debutnya pada bulan Mei 2016 sebagai bagian dari aplikasi perpesanan Google Allo, dan pembicara yang diaktifkan suara Googel Home. Setelah periode ekslusif pada ponsel pintar Pixel dan Pixel XL, lalu mulai diluncurkan pada perangkat Android lainnya pada bulan Februari 2017, termasuk ponsel pintar pihal ketiga dan Android Wear, dan dirilis sebagai aplikasi yang berdiri sendiri pada sistem operasi IOS pada bulan Mei. Disamping pengumuman pengembangan perangkat lunak pada bulan April 2017, Google Assistant telah dan sedang diperluas untuk mendukung berbagai macam perangkat, termasuk mobil dan peralatan rumah. Google Assistant adalah evolusi fitur Android yang dikenal sebagai Google Now, yang memberi informasi tanpa bertanya. Google assistant ini hanya tersedia di lini Pixel untuk sementara waktu, tetapi sekarang gratis untuk di unduh bagi siapapun yang menggunkan Android 5 Lollipop atau lebih tinggi. Sealin dukungan Android Wear, ada aplikasi Google Assistant untuk IOS. Dan jajaran speaker pintar google Home yang didukung oleh Google Assistant.

 

5.      Apa pandangan anda terhadap jalan cerita Film HER

 

Film her bisa disimpulkan cara menawarkan sebuah cara memahami manusia. Secara umum, karya dari Spike Jonze mengingatkan kita bahwa pada  informasi pribadi kita sangat mudah dipergunakan untuk berbagai kepentingan. Setiap detail cerita baik dari sisi pengisahan, karakter dan juga emosional bisa mampu berjalan dengan baik. Akting penampilan dari pemeran utama Joaqin Phoenix (Theodore) dan Scarlett Johansson sebagai (Samantha) juga sangat memiliki chemistry yang bagus dan kualitas yang sangat maksimal. Tema dari percintaan dalam film ini juga tidak alami seperti antara manusia dan manusia. Secara tidak biasa, film ini mengambil AI (Artificial intellegence) berupa sistem operasi komputer sebagai salah satu tokoh kekasih. Ini adalah cerita yang cukup unik, kisah cinta antara seorang manusia dan benda. Banyak pelajaran yang dapat kita ambil dari Film Her ini, salah satunya adalah ketergantungan kita terhadap teknologi. Secara tidak langsung teknologi memiliki caranya tersendiri untuk memisahkan kehidupan antara manusia sebagai makhluk sosial.  Dari film ini juga kita dapat melihat pesan yang secara tidak langsung berusaha disampaikan kepada penonton lewat kode-kode visual yang membawa perspektif lewat cara pandang dari berbagai faktor. Meskipun ada beberapa, namun yang paling menonjol adalah tentang bagaimana film ini  menyorot makna kesendirian dari seorang penulis yang menjadi  pemeran utama dalam film tersebut. Latar waktu yang digunakan adalah masa depan dimana teknologi sudah sangat canggih. Jujur, cerita ini sangat fresh sangat segar karena mengambil tema yang out of the box. film romance dengan subjek yang sangat diluar standar. Dalam film ini juga manusia sudah dikelilingi dengan teknologi sebegitu dekatnya. Definisi mendekatkan yang jauh dan menjauhkan yang dekat sangat terlihat dan digambarkan secara detail. Inti dari permasalahan dalam film HER ini ada pada si pemeran utama (Theodore) yang dinilai tidak bisa menerima kenyataan serta Samantha yang bisa dibilang terlalu cerdas. Sangat lucu dan unik kalau kita melihat ada orang yang bertengkar dan beradu argumen dengan sebuah mesin. kita tidak bisa memungkirkan bahwa teknologi memang sudah sangat melampaui kita. Meski begitu, hal ini menunjukkan bahwa setidaknya, manusia percaya bahwa dengan bantuan teknologi mereka bisa mencapai harapannya.

 

 

 

·         Sekian dari opini yang saya buat dari Film HER diatas, Mohon maaf jika ada kesalahan kata atau mungkin ada kalimat yang kurang atau tidak bisa dimengerti. Terimakasih ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Project 1 Administrasi Sistem

  Ringkasan Terkait Penjelasan Materi yang sudah di sampaikan pada pertemuan perdana: Pengertian Administrator Jaringan Ilmu yang mempel...